Ahlussunnah Menerima Hadits Ahad Yang Shahih
Syaikh Abdul Aziz bin Baz
Soal:
Apa hukumnya mengingkari hadits ahad walaupun haditsnya shahih? Bahkan orang ini menolak hadits Bukhari-Muslim dengan alasan haditsnya tidak masuk akal.
Jawab:
Orang tersebut sesat dan menyesatkan. Ia orang yang salah dan keliru. Tidak boleh diikuti dan tidak boleh didengar perkataannya. Karena ini pernyataan yang fatal kelirunya. Dan perkataan ini bahayanya yang besar. Ulama ahlussunnah wal jama’ah sepakat menerima hadits ahad dan berhujjah dengan hadits ahad. Diantara yang menukil ijma tersebut adalah Al Khathib Al Baghdadi dan Ibnu Abdil Barr serta selain mereka berdua. Mereka berdua menukil ijma ulama tentang diterimanya hadits ahad jika sanadnya shahih. Ini juga yang dikatakan Imam Ahmad bin Hambal dan para imam yang lain. Mereka semua sepakat menerima hadits ahad jika sanadnya shahih dari Rasulullah Shallallahu’alaihi Wasallam.
Barangsiapa yang mengklaim bahwa hadits ahad itu mesti diingkari atau ia mencela hadits ahad, atau ia berkata: “hadits ahad tidak bisa digunakan dalam perkara akidah”, maka ia telah terjatuh pada kesalahan yang fatal. Bahkan hadits ahad adalah hujjah dalam akidah dan juga selain akidah.
***
Sumber: http://bit.ly/2LKGurc
Penerjemah: Yulian Purnama
Artikel: Muslim.Or.Id
🔍 Hakikat Solat, Ayat Alquran Tentang Ridho Allah Tergantung Ridho Orang Tua, Al Fattah Asmaul Husna, Cara Memperlancar Persalinan Menurut Islam, Pengertian Rasul
Artikel asli: https://muslim.or.id/42257-ahlussunnah-menerima-hadits-ahad-yang-shahih.html